Bimbingan Teknis 1.757 KPPS untuk 251 TPS dari 13 Desa se-Kecamatan Anjatan

    Bimbingan Teknis 1.757 KPPS untuk 251 TPS dari 13 Desa se-Kecamatan Anjatan
    PPK Anjatan; Moh. Ridwan (Logistik), Imam Purwanto Oktovan, M.Pd. (Sosialisasi), Budianto (Ketua), Pardi, S.Pd. (Data & Informasi), Wariah, S.Sos. (Teknis)

    Indramayu, Anjatan - Bimbingan Teknis untuk 1.757 Anggota KPPS yang akan bertugas di 251 TPS se-Kecamatan Anjatan Kabupaten Indramayu telah selesai dilaksanakan, Minggu (28/1/2024).

    Desa Salamdarma menjadi lokasi terakhir dalam rangkaian kegiatan bimbingan teknis yang dilaksanakan selama 2 hari oleh tim pembimbing dari PPK Anjatan. Tim pembimbing yang diketuai oleh Ketua PPK Anjatan Sdr. Budianto berbagi tugas untuk menyampaikan materi dan bimbingan teknis ke 13 desa yang ada di wilayah Kecamatan Anjatan.

    "Bimbingan teknis untuk anggota KPPS yang ada di wilayah Anjatan kami laksanakan hari Sabtu dan Minggu, ada yang pagi dan siang. Kami bagi 4 lokasi kegiatan setiap gelombang, " ucap Budianto.

    Gelombang pertama bimbingan teknis dilaksanakan hari Sabtu (27/1/2024) pukul 07:30 WIB di Desa Bugis, Desa Cilandak, Desa Wanguk dan Desa Anjatan. Selanjutnya di hari yang sama pukul 13:00 WIB bimbingan teknis dilaksanakan di Desa Bugistua, Desa Cilandak Lor, Desa Lempuyang dan Desa Kopyah.

    Berikutnya bimbingan teknis dilaksanakan hari Minggu (28/1/2024) pukul 07:30 WIB di Desa Anjatan Utara, Desa Anjatan Baru, Desa Kedungwungu dan Desa Mangunjaya.

    Lokasi terakhir penyampaian materi dan bimbingan teknis dilaksanakan di Desa Salamdarma pukul 13:00 WIB dengan dihadiri oleh seluruh pembimbing dari PPK Anjatan yaitu Sdr. Budianto, Sdr. Imam Purwanto Oktovan, M.Pd., Sdr. Pardi, S.Pd. dan Sdri. Wariah, S.Sos.

    Kanit Binmas Aipda Ronal Rosandy, S.H. yang saat itu hadir mewakili Kapolsek Anjatan AKP H. Rasita, S.H. menyampaikan imbauan kamtibmas dari Kapolres Indramayu AKBP Dr. M. Fahri Siregar, S.H., S.I.K., M.H. kepada seluruh anggota KPPS agar dapat menjaga integritas dalam melaksanakan tugasnya.

    "Kami berharap apa yang telah disampaikan oleh pembimbing teknis dapat dipahami, dipedomani dan dilaksanakan dengan baik agar proses pemungutan hingga penghitungan suara di TPS dapat berjalan dengan lancar. Jaga kesehatan, mari kita wujudkan Pemilu 2024 yang sejuk, damai dan berintegritas, " pungkas Ronal. (nat)

    akp h. rasita s.h.
    Ronal Rosandy, S.H.

    Ronal Rosandy, S.H.

    Artikel Berikutnya

    'Simadu Ketan' Camat Anjatan Berkantor di...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Ikuti Kami